Hari Amal Bakti ke-73: Menag Ajak Jaga Kebersamaan

IAIN Parepare--- Upacara peringatan hari Amal Bakti yang ke-73 Kementerian Agama Republik Indonesia berlangsung di pelataran gedung zona akreditasi IAIN Parepare, Kamis (03/01).



Diikuti oleh ratusan orang mulai dari civitas akademik IAIN Parepare maupun pegawai serta guru-guru yang berada pada lingkup Kementerian Agama kota Parepare. Hadir Wakil Wali Kota Parepare, Pangerang Rahim sebagai inspektur upacara.

Upacara berlangsung khidmat dengan pengibaran bendera merah putih yang dibawakan oleh tim paskibraka mahasiswa IAIN Parepare. Dalam sambutan Kementerian Agama RI, Lukman Hakim Saefuddin mengajak agar senantiasa menebarkan energi kebersamaan, merawat kerukunan, dan menempatkan diri di atas dan untuk semua kelompok dan golongan kepentingan.

"Mari jaga kebersamaan, keutuhan sesama anak bangsa. Segala ujaran, perilaku, dan sikap yang bisa menimbulkan luka bagi sesama saudara, mari kita hindari. Mari jauhi saling menebar benci, saling melempar fitnah keji, saling menyuburkan penyakit hati dan saling melukai hati antarsesama anak bangsa," ucap Pangerang Rahim saat membacakan sambutan Menag (Menteri Agama).



Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) merupakan peringatan hari kelahiran Kementerian Agama yang diperingati setiap tahun. Pada tahun ini, Kementerian Agama RI tahun 2019 mengusung tema jaga kebersamaan dengan tagline bersih melayani.

Upacara Peringatan Hari Amal Bakti yang dilaksanakan oleh IAIN Parepare bersama Kementerian Agama kota Parepare juga dirangkaikan dengan penganugerahan satya lencana sebagai tanda kehormatan kepada pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) pada lingkup Kementerian Agama kota Parepare dan IAIN Parepare.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menghadirkan (Ruh) al- Quran

Lontara’ Paseng Inspirasi Menuai Kebaikan

Temu Ilmiah Regional, KSEI FENS IAIN Parepare Raih Penghargaan Ide Paper Terbaik